WOSGET.COM – Sekarang Internet semakin maju ada salah satu perusahaan riset jaringan mobile, OpenSignal merilis laporan berisi daftar 15 negara di dunia dengan internet 5G tercepat di dunia.
Pada bulan november 2021 ada laporan yang bertema Benchmarking the Global 5G Experience mengungkap hasil tes kecepatan download dan upload jaringan 5G di berbagai negara.
Tes kecepatan tersebut mencakup beberapa wilayah yaitu wilayah Asia, Amerika, Eropa hingga Timur Tengah.
Dari laporan tersebut terungkap bahwa, Korea Selatan adalah negara dengan kecepatan download speed atau kecepatan unduh paling cepat di dunia.
Sedangkan negara norwegia menjadi negara dengan upload speed atau kecepatan unggah tercepat di dunia.
Data tersebut telah didapatkan setelah OpenSignal melakukan tes kecepatan 5G negara-negara di dunia pada periode 1 Agustus 2021 hingga 29 Oktober 2021.
Sementara negara indonesia belum masuk daftar yang dirilis OpenSignal ini. Untuk jaringan 5G di Indonesia memang masih muda butuh waktu tertentu.
Pada beberapa bulan yang lalu, Perusahaan telkomsel sebagai operator 5G pertama di Indonesia baru bisa dirasakan di kota-kota tertentu.
Kemudian perusahaan Indosat Ooredoo dan XL Axiata menyusul namun jangkauan yang juga terbatas.
Negara dengan Kecepatan Unduh tercepat
Dengan laporan OpenSignal, Negara Korea Selatan dinobatkan sebagai negara dengan download speed atau kecepatan unduh tecepat di dunia memiliki kecepatan unduh rata-rata internet 5G mencapai 423,8 Mbps.
Negara tersebut berhasil menjadi terdepan mengalahkan 14 negara lainnya, yang memiliki kecepatan unduh rata-rata di rentang 355-189 Mbps.
Menyusul negara Norwegia di posisi kedua dengan download speed tecepat. Negara tersebut memiliki kecepatan unduh rata-rata sebesar 355,3 Mbps.
Ada negara Taiwan dan negara Uni Emirat Arab yang menempati posisi ketiga dan keempat, negara tersebut memiliki download speed rata-rata mencapai 320 Mbps dan 309 Mbps.
Dan negara Swedia melengkapi posisi kelima dengan kecepatan unduh rata-rata sebesar 291,3 Mbps.
Berikut daftar 15 negara dengan download speed internet 5G tercepat :
1. Korea Selatan – 423,8 Mbps
2. Norwegia – 355,3 Mbps
3. Taiwan – 320 Mbps
4. Uni Emirat Arab – 209,7 Mbps
5. Swedia – 291,3 Mbps
6. Bulgaria – 276,8 Mbps
7. Qatar – 250,7 Mbps
8. Kuwait – 242 Mbps
9. New Zealand – 240,7 Mbps
10. Australia23 – 1 Mbps
11. Arab Saudi – 221,1 Mbps
12. Slovenia – 210,8 Mbps
13. Finlandia – 208,6 Mbps
14. Hongaria – 203,9 Mbps
15. Israel – 189 Mbps
Dengan itu, Negara Korea Selatan boleh saja menjadi negara dengan koneksi internet 5g kecepatan unduh tercepat.
Walaupun, jika dilihat dari aspek kecepatan unduh puncak (peak download speed) di jaringan 5G, Korea Selatan masih kalah dari Taiwan.
Peak download speed merupakan kecepatan unduh paling tinggi yang bisa dicapai pada koneksi internet 5G suatu negara, dengan asumsi tidak ada hambatan upstream (pelanggan ke server sentral).
Menurut data laporan OpenSignal, Negara Taiwan yang memiliki peak download speed paling tinggi dibandingkan dengan 14 negara lainnya yang ada dalam daftar, yakni sebesar 934,9 Mbps alias hampir 1 Gbps.
Sementara negara Korea Selatan di posisi keempat dengan peak download speed sebesar 850,8 Mbps.
15 Negara dengan Upload Speed Tercepat
Selain itu data dari laporan OpenSignal juga melakukan tes untuk upload speed. Hasilnya pun terbilang sangat berbeda dengan daftar peringkat download speed sebelumnya.
Dalam daftar 15 negara dengan upload speed terkencang, Norwegia berhasil menyabet posisi pertama dengan kecepatan unggah rata-rata 41,9 Mbps.
Menyusul negara taiwan menempati posisi kedua kemudianl menempati ketiga Swedia dengan masing-masing memiliki upload speed rata-rata 41,6 Mbps dan 39 Mbps.
Negara Swiss dan Republik Ceko yang melengkapi daftar 5 besar dengan kecepatan unggah rata-rata 36,4 Mbps dan 35,6 Mbps.
Berikut daftar 15 negara dengan upload speed di jaringan 5G tecepat:
1. Norwegia – 41,9 Mbps
2. Taiwan – 41,6 Mbps
3. Swedia – 39 Mbps
4. Swiss – 36,4 Mbps
5. Republik Ceko – 35,6 Mbps
6. Hongaria – 35,5 Mbps
7. Belanda – 34 Mbps
8. Kroasia – 33,9 Mbps
9. Korea Selatan – 33,6 Mbps
10. Bulgaria – 28,5 Mbps
11. Slovenia – 27,5 Mbps
12. Denmark – 27,2 Mbps
13. Romania – 27,2 Mbps
14. Jerman – 26,7 Mbps
15. Uni Emirat Arab – 26,1 Mbps
Demikian pembahasan tentang negara koneksi internet 5g tecepat di dunia. semoga bermanfaat.